Pasuruan, CBN-Indonesia.com
Ratusan warga dan para santri datang berbondong-bondong ikuti Vaksinasi di pondok pesantren
(Ponpes) Syamsul Arifin, yang bermitra dengan Desa Pukul di Kecamatan Kraton, Kabupaten Pasuruan, Sabtu(25-09-2021).
Diketahui, pondok pesantren Syamsul Arifin menggelar vaksinasi untuk para santri juga warga.
Kegiatan vaksinasi ini bertujuan meningkatkan Herd imunity dan demi mendukung secara penuh langkah-langkah pemerintah dalam percepat vaksinasi di Indonesia salah satunya di Kabupaten Pasuruan.
Menurut Muhammad Aminuddin Dulag atau yang sering di sapa Gus Amak,”alhamdulillah saat ini masyarakat dan para santri sangat semangat demi mendapatkan Vaksin”.
Hal ini merupakan sesuatu yang sangat di perlukan dan penting bagi masyarakat, dengan tujuan untuk menekan angka penyebaran virus Covid-19.
Pasalnya jika angka penderita Covid-19 terus menerus rendah, tidak menutup kemungkinan menjadi indikator dalam penentuan level PPKM. Mengingat saat ini Pasuruan berada di level 2 versi Kemendagri.
Tujuan kami mengadakan Vaksinasi ini, tidak lain demi mendorong masyarakat untuk lebih sehat karena sudah di vaksin. Kami juga ingin membantu pemerintah dalam Indonesia bebas Covid-19,”kata Gus Amak”, salah satu keluarga pengasuh Ponpes Syamsul Arifin, dan juga sebagai anggota DPRD kabupaten Pasuruan Fraksi PPP.
Gus Amak menambahkan, vaksinasi dilakukan tidak hanya untuk santri. Tetapi juga untuk masyarakat sekitar. Ada Sebanyak 750 dosis vaksin Sinovac disiapkan untuk mendukung program pemerintah.
Antusiasme masyarakat cukup tinggi,sampai-sampai stok vaksin yang disiapkan tidak tersisa,meski permintaan masih mengalir deras.
Tambahnya,“kegiatan vaksinasi ini adalah wujud ikhtiar kami agar santri dan masyarakat bisa tercegah dari Covid-19″. Sehingga herd immunity bisa terbentuk, beber politisi muda ini.
Kegiatan tersebut merupakan ke tiga kalinya yang telah digelar Ponpes setempat. Harapannya, Kabupaten Pasuruan bisa kembali level 1 versi Kemendagri.
“Kita sebenarnya level 1. Tapi, karena capaian vaksin masih rendah, jadi Kemendagri menetapkan level 2″. Harapannya, dengan dukungan semua pihak ini, kita bisa terbebas dari Covid-19. Jelasnya. (Red)