Akibat Menghindari Sebuah Pengendara Motor, Truk Kontainer Terjun ke Sungai Purwodadi

PASURUAN. CBN-Indonesia.com – Nasib na’as di alami oleh kendaraan Truk Kontainer Nopol L-8629-UP terjun ke sungai sedalam 5 meter pinggir jalan, terjadi di Jalan Raya Malang-Surabaya, Desa Parerejo, Kecamatan Purwodadi, Kabupaten Pasuruan hingga sebabkan 3 korban luka-luka dan 1 tak sadarkan diri, Jumat (04/03/2022) pukul 14.00 WIB.

Parahnya, kecelakaan membuat bodi depan kemudi kendaraan kontainer ringsek parah hingga ban mobil terurai, akibat menabrak badan jalan dan jembatan saat terjun ke dasar sungai. Terlihat rangka kendaraan dan muatan kontainer peti kemaspun vertikal menjorok ke dasar sungai.

Krucil, salah satu warga yang ada di TKP kejadian mengatakan jika akibat kecelakaan ini, sopir dan kernet juga pengendara sepeda motor Suzuki Smash (N5999TAY) terluka.

“Supir dan kernetnya tadi terluka. Dievakuasi ke puskesmas purwodadi,” jelas Krucil, salah satu warga yang ada di TKP kejadian.

Sementara itu, Hendro salah satu warga lain mengatakan jika saat itu kendaraan truk container melaju dari arah malang menuju ke Surabaya.

Ketika sampai di TKP, ada seorang pemotor yang mengendarai motor Suzuki Smash (N5999TAY) menyebrang. Diduga ingin menghindari tabrakan, truk pun belok kiri menabrak pembatas jembatan dan terjun ke sungai. Ungkapnya.

“Sepertinya tadi terlihat truk kontainer menghindari pemotor, lalu banting setir ke kiri. Infonya sepeda motornya sudah diamankan ke polsek,” tandas Hendro.

Terlihat sampai saat ini polisi masih melakukan penanganan di TKP. (Yes/Red)

Our Visitor

0 8 1 7 1 1
Users Today : 29
Views Today : 278
Total views : 288632
Share on facebook
Facebook
Share on google
Google+
Share on twitter
Twitter
Share on whatsapp
WhatsApp

Berita lainnya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *