Kronologi Laka Jalur Kereta Api Tanpa Palang Pintu di Parerejo-Purwodadi

Pasuruan. CBN-Indonesia.com – Terjadi Laka di perlintasan sebidang antara Jalur Kereta Api dan Jalan Tanpa Palang Pintu / tidak terjaga, KM.27+174 Dusun Ngawen Desa Parerejo Kecamatan Purwodadi Kabupaten Pasuruan. Hari Kamis tanggal 23 Desember 2021, sekitar Pukul 23.30 Wib

Kanit Laka Polres Pasuruan, IPDA. A.Khunaifi membeberkan kronologinya, “Kendaraan Truck Nopol N-8755-UE yg berjalan dari arah Barat-Timur, sesampainya di TKP tidak berhenti dan tidak mendahulukan perjalanan Kereta Api, sehingga tertabrak oleh KERETA API 2631 ( BANGKOLA TANKER ) CC 2061353 Relasi Bangil – Malang Kota Lama yang melaju dari arah Utara-Selatan, yang dikemudikan MASINIS
Eko Bayu Saputra”.

Mobil pun terlempar sejauh 5 meter dan mendarat di area sawah. Tiga korban penumpang mobil Truk engkel dinyatakan satu tewas di tempat dengan kondisi badan terbelah menjadi 2, sementara dua orang lainnya mengalami luka-luka dan di bawah ke rumah sakit terdekat.

Adapun Identitas 1 pengemudi dan 2 penumpang yang berada dalam kendaraan Truck Nopol N-8755-UE tersebut,
Pengemudi, HANIF AGUSTONO (35), Laki-laki, wiraswasta, alamat Desa Ketawang Kecamatan Gondanglegi Kabupaten Malang, korban mengalami luka pada pinggul kiri memar, dirawat di Puskesmas Purwodadi.

Penumpang
1.MUHTARROMIN (35), laki-laki, swasta, alamat Desa Sepanjang Kecamatan Gondanglegi Kabupaten Malang, korban mengalami luka pada pundak kiri memar, tangan kiri robek, pinggang kiri robek, dirawat di Puskesmas Purwodadi.
2.SUPRIYADI (40), laki-laki, swasta, alamat Desa Sepanjang Kecamatan Gondanglegi Kabupaten Malang. Korban mengalami Luka pada kepala pecah, perut robek dan badan terbelah menjadi 2 (meninggal dunia di TKP), di kirim ke RS Bhayangkara Pusdik Brimob Watukosek,”tutup IPDA Khunaifi”. (Red)

Our Visitor

0 8 1 7 1 1
Users Today : 29
Views Today : 295
Total views : 288649
Share on facebook
Facebook
Share on google
Google+
Share on twitter
Twitter
Share on whatsapp
WhatsApp

Berita lainnya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *