Peringati 10 Muharram, Kades H.Sholeh Sebandung, Beri Santunan Puluhan Anak Yatim Piatu

Pasuruan. CBN-Indonesia.com
Puluhan anak yatim piatu terlihat bahagia,pasalnya pihak Pemerintah Desa Sebandung (Godong) Kecamatan Sukorejo Kabupaten Pasuruan memberikan santunan, yang di gelar di Pendopo Kantor Desa, Minggu (29/08/2021).

Dalam keterangannya kepada awak media CBN-Indonesia.com H.Sholeh selaku Kades Sebandung (Godong) menyampaikan,“Santuan yatim piatu ini selalu rutin diadakan dalam memperingati 10 Muharam,jumlah anak yang mendapatkan santunan tahun ini kurang lebih 60 anak yatim piatu, semoga yang kami berikan berkah dan bermanfaat”, ujar Kades.

Lanjut Kades H.Sholeh,”hati saya tergerak untuk bisa membantu sesama,terutama pada anak-anak yatim-piatu dan orang kurang mampu, apa lagi saat ini kita masih memasuki bulan 10 Muharram, untuk bisa lebih bersyukur akan nikmat yang di berikan oleh Alloh SWT pada saya”.Tuturnya Kades H.Sholeh.

Dalam acara santunan ini,turut hadir Para Staff Desa, Bhabimkamtibmas, Bhabinsa, SATPOL-PP, Ketua RT/RW, Ketua Karang Taruna, Tokoh Masyarakat dan Tokoh Agama, Anggota Polsek setempat, dan ibu-ibu PKK Desa Sebandung.

Sangat mengharukan semua yang hadir, menyaksikan santunan tersebut sungguh bercucuran air mata,semoga apa yang telah kepala Desa berikan untuk santunan, semoga berkah dan di balas oleh Allah SWT dengan pahala yang setimpal. (Red)

Our Visitor

0 8 1 7 1 0
Users Today : 28
Views Today : 252
Total views : 288606
Share on facebook
Facebook
Share on google
Google+
Share on twitter
Twitter
Share on whatsapp
WhatsApp

Berita lainnya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *