Walikota Pasuruan Gelar Pemilihan Pemenang Lomba Logo dan Maskot MTQ ke XXX di Halaman Gedung Harmoni

PASURUAN. CBN.Indonesia.com –
Walikota Pasuruan, Saifulloh Yusuf (Gus Ipul), Gelar pemilihan Pemenang lomba logo dan maskot MTQ ke XXX untuk tahun 2023 mendatang, di halaman Gedung Harmoni, pada Selasa (07/06/2022). Setelah melakukan beberapa seleksi dalam pemilihan logo dan maskot MTQ tersebut.

Hal ini sebagai bentuk dukungan dari (Gus lpul), dengan membuat logo dan maskot MTQ ke XXX. Setelah terpilihnya Kota Pasuruan sebagai Tuan Rumah Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) XXX Jawa Timur.

“Kami telah menyelenggarakan lomba logo dan maskot MTQ ke XXX untuk tahun 2023 mendatang. Pastinya logo ini memiliki arti yang kuat dan mengandung unsur Kota Pasuruan Resik, Kota Madinah,” ujar Gus Ipul.

Gus Ipul juga menjelaskan, bahwa lomba logo dan maskot MTQ ke XXX ini dinilai oleh dewan juri dari semua kalangan dan profesional. Sehingga tidak asal dalam pemilihan logo dan maskot MTQ yang nantinya akan digelar pada tahun 2023.
“Penjurian logo dan maskot MTQ XXX ini, dinilai oleh dewan juri dari semua kalangan dan pastinya profesional”, jelas Gus Ipul.

Harapan Gus Ipul, dengan menjadi tuan rumah MTQ, bisa membangkitkan ekonomi warga Kota Pasuruan. Sehingga masyarakat ikut berpartisipasi menjadi pribadi yang kreative.
“Saya juga berharap dengan adanya pagelaran besar ini, akan mendorong ekonomi warga Kota Pasuruan,” Imbuhnya.

Untuk pemberian hadiah bagi para pemenang lomba logo dan maskot MTQ ini, diserahkan oleh Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, yang juga hadir untuk
memberikan suntikan semangat bagi para santri di Kota Pasuruan agar mendapatkan juara umum.

Dalam sambutannya, Khofifah mengungkapkan, “Waktu MTQ di Kabupaten Sampang kemaren, Pasuruan tidak masuk dalam sepuluh besar. Tapi, kalau persiapannya sudah dimulai dari sekarang, kemungkinan akan mendapatkan juara umum”, tandasnya.

Sekedar informasi, pagelaran MTQ ke XXX ini nantinya akan dibuka setelah mendapatkan tongkat estafet dari Kabupaten Sampang. Namun, sebelum itu nantinya akan ada karnaval dengan mengundang Kota dan Kabupaten se Jawa Timur. (Yes/Red)

Our Visitor

0 8 1 2 9 5
Users Today : 812
Views Today : 1147
Total views : 285812
Share on facebook
Facebook
Share on google
Google+
Share on twitter
Twitter
Share on whatsapp
WhatsApp

Berita lainnya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *